Penerbit Goresan Pena Penerbit Goresan Pena Author
Title: PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERBANTUAN PhET - Neti Nafrianti, M.Pd.
Author: Penerbit Goresan Pena
Rating 5 of 5 Des:
Telah Terbit ================================== Dalam pembelajaran di sekolah berbagai upaya perbaikan seperti menyajika...





==================================
Dalam pembelajaran di sekolah berbagai upaya perbaikan seperti menyajikan materi pembelajaran dengan menggunakan power point untuk menarik perhatian siswa, menggunakan media seperti charta, torso dan beberapa model pendukung sudah dilakukan oleh sebagian besar guru untuk melibatkan siswa secara aktif akan tetapi proses pembelajaran belum memberikan akses bagi siswa untuk berkembang secara mandiri baik dalam hal memperoleh pengetahuan maupun dalam hal mengasah keterampilan berpikir kritis.

Model pembelajaran yang memberikan kesempatan bagi siswa dan membantu siswa mendapatkan pemahaman tentang metode ilmiah guna mengembangkan kemampuan berpikir kritis, pengaturan diri, dan pemahaman tentang topik-topik spesifik adalah model pembelajaran inkuiri. Pembelajaran inkuiri terbimbing memberi kesempatan pada siswa untuk  menjawab pertanyaan dan memecahkan masalah sendiri berdasarkan fakta dan observasi. Pembelajaran inkuiri terbimbing dirancang untuk melatih kemampuan siswa tentang bagaimana meneliti masalah dan pertanyaan berdasarkan fakta. Pembelajaran berbasis inkuiri terbimbing mengimplemen- tasikan lima tahap pembelajaran yaitu (1) mengidentifikasi suatu  pertanyaan atau masalah, (2) merumuskan hipotesis, (3) mengumpulkan data, (4) menguji hipotesis, dan (5) merumuskan generalisasi.

Selain model pembelajaran, media yang digunakan dalam pembelajaran juga merupakan faktor penting yang tidak boleh kita abaikan. Pemilihan media yang tepat dapat menunjang keberhasilan proses pembelajaran. Seiring dengan perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), banyak simulasi-simulasi menarik yang bisa kita gunakan sebagai media interaktif untuk membantu pembelajaran. Salah satu media simulasi yang menarik, interaktif ,standar dan valid dalam pembelajaran IPA adalah PhET (Physics Education Technology).

Buku ini dapat dijadikan salah satu referensi bagi guru dalam mengembangkan perangkat (RPP, bahan ajar dan LK) pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan PhET di kelas yang dapat memberikan akses bagi siswa untuk berkembang secara mandiri baik dalam hal memperoleh pengetahuan maupun dalam hal mengasah keterampilan berpikir kritis.
==================================
PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERBANTUAN PhET

Kuningan © 2019, Neti Nafrianti, M.Pd.

Editor : Tim Pena
Setting : Goresan Pena Publishing
Penata Isi : Tim Pena
Desain Sampul : C. I. Wungkul

Referensi
163 hlm. ; 14 x 21 cm
ISBN : 978-602-364-674-6

Cet. I, Maret 2019




Soft Cover
Harga: Rp.55.000
(belum ongkos kirim)
==================================

Untuk Pemesanan:
SMS/WA/Telp. : 085 2214 2241 6
IG : @penerbit_gp
Inbox FB : Iwan Wungkul

Posting Komentar Blogger

 
Top